Selasa, 22 Januari 2013

8 Olahraga Paling Ekstrim di Dunia


Berikut merupakan olahraga ter-ekstrim di dunia;
1. Volcano Boarding
Volcano Boarding
Meluncur kebawah dengan kecepatan 80.5 km/jam dengan sebuah papan merupakan olahraga yang sudah cukup menguji adrenalin. Tetapi bagaimana jika dilakukan di sebuah gunung berapi yang masih AKTIF.  Pasti sangat-sangat menantang dan memberikan sensasi luar biasa.
Berada di Gunung Nikaragua Cerro Negro dengan ketinggian 2.380 kaki merupakan tempat yang sangat keren bagi para pecinta olahraga ekstrim. Peselancar harus mendaki terlebih dahulu kurang lebih 45 menit dan kemudian akan meluncur seketika yang kadang diiringi oleh ledakan-ledakan gunung berapi ini. Walaupun olahraga ini sangat ektrim namun setidaknya sudah lebih dari 10.000 pecandu adrenalin yang berselancar di gunung ini. Lihat Video
2. Train Surfer
Train Surfer
Train surfer merupakan sebutan bagi orang yang menaiki kereta api dengan cara yang tidak biasa. Mereka menaiki kereta diatas gerbong kereta api. Ini pastinya merupakan suatu kegiatan yang iilegal. Dan saya tidak merekomendasikannya. Alasan Train Surfer di golongkan sebagai olahraga adalah dikarenakan kegiatan ini dapat memacu  adrenalin dan menciptakan aktivitas jasmani.
Kegiatan ini banyak ditemui di negara India, Afrika selatan, dan tentu saja negara kita tercinta Indonesia. Motif kegiatan ini biasanya untuk menghindari biaya tiket kereta api atau bahkan memang sebagai suatu wahana rekreasi tersendiri.
Kegiatan ini populer di Jerman pada tahun 1980-an yang dikenal dengan nama S-Bahn Surfing. Perlahan-lahan budaya ini hilang seiring mulai bermunculan budaya grafiti di Jerman. Tetapi di tahun 2005 kegiatan ini muncul kembali dan dipelopori oleh kelompok dari Frankfurt, Jerman.
Resiko dari kegiatan ini sangatlah besar. Beberapa menderita luka-luka dan lainnya meninggal akibat kecelakaan dalam kegiatan ini. Lihat Video
3. Bull Running
Bull Running
‘Lari dari Kejaran Banteng’, merupakan suatu olahraga dimana kamu akan berlari lebih cepat dari kejaran banteng. Setiap Juli di Pamplona, Spanyol kerumunan orang akan menempatkan diri mereka di depan kurang lebih selusin banteng. Kegiatan ini dilakukan untuk merayakan perpindahan banteng-banteng di kampung mereka.
Kalau kamu berumur lebih dari 18 tahun, punya nyali besar, dan berkeyakinan besar bisa berlari cepat menghindari banteng. Olahraga ini bisa dijadikan suatu alternatif. Cukup bermain saja ke Pamplonia, Spanyol. Sekedar informasi tambahan bahwa belasan orang telah tewas dalam olahraga ini. Lihat Video
4. Slacklining
SlackLining
Merupakan salah satu olahraga terekstrim lainnya dimana kamu harus dapat menyeimbangkan badan kamu untuk berjalan di atas tali yang terbuat dari anyaman nilon. Keseimbangan badan mutlak harus kamu miliki agar tidak terjatuh dari ketinggian ribuan meter.
Schou Kristen merupakan seorang slackliner yang memegang Guiness World of Record dengan slackline tertinggi di Kjerag Norwegia pada ketinggian 3.280 kaki (1000 meter) – setara dengan 3 kali tinggi menara Eiffel. Lihat Video
5. Cliff Diving
Cliff Diving
Menyelam kedalam air dengan terlebih dahulu melompat dari tebing tinggi merupakan suatu olahraga akrobatik yang sangat menantang.
Olahraga ini berasal dari pulai Hawaii Lana’i pada tahun 1770. Al kisah, Raja Kahekili menuntut anak buahnya untuk meloncat dari tebing tinggi untuk membuktikan keberanian dan kesetiaannya. Sampai hari ini, olahraga ini menjadi sebuah olahraga yang menggambarkan keberanian, fokus, gairah, dan resiko. Lihat Video
6. Zorbing Ball
Zorbing Ball
Membiarkan diri kamu terperosok menuruni bukit dalam sebuah bola raksasa merupakan satu lagi pilihan bagi para penggila olahraga ekstrim. Ditemukan pada tahun 2000, olahraga aneh ini memberikan konsep dimana pelaku olahraga ini ditempatkan didalam sebuah bola raksasa yang akan diturunkan dari atas bukit. Lihat Video
7. Street Luge
Street Luge
Penggila Adrenalin rasanya bisa dimanjakan dengan olahraga ini.  Olahraga yang mengandalkan gravitasi ini melibatkan sebuah papan luncur yang dinaiki menyusuri aspal. Lihat Video
Olahraga ini lahir di California, dimana para pemain skateboard menuruni bukit dan menemukan cara untuk lebih cepat sampai ke bawah. Yaitu dengan cara berbaring di atas papan seluncur.
Dengan kecepatan 64-157 km, kamu akan merasakan sensasi kecepatan tinggi berbaur pengalaman mendekati kematian yang mungkin bagi kamu penggila olahraga ekstrim sangatlah menyenangkan.
8. Air Kicking
Air Kicking
Merupakan suatu olahraga ekstreem yang mirip seperti ketapel. Cuma peluru dari ketapel besar ini adalah ‘manusia’. Alat ini akan mendorong dan melempar kamu ke udara setinggi 8 meter kemudian kamu akan terjun bebas ke kolam air. Pastikan saja kamu mempunyai kemampuan menyelam yang sempurna untuk memulai olahraga ini.


Read mo

Kejadian Lucu dan Memalukan di Dunia Olahraga


Kejadian Lucu dan Memalukan di Dunia Olah Raga - Setelah sebelumnya saya memposting kejadian memalukan di dunia sepak bola, maka ini lanjutannya yang kedua yaitu kejadian memalukan dan lucu dalam dunia olah raga.






Wedewwww....



yucksssss....







Ouchhhhh....







Jenis Olahraga yang Baik untuk Jantung

Tidak perlu menjadi atlet untuk menjadi bugar. Membiasakan diri berjalan cepat setengah jam setiap hari akan menjamin kebugaran tubuh. Menjadi bugar membantu tubuh merasa lebih sehat dan memiliki lebih banyak energi untuk bekerja dan bersenang-senang.

Meningkatkan kebugaran sangat baik bagi jantung, paru-paru, tulang, dan persendian. Manfaatnya juga dapat menurunkan risiko serangan jantung, diabetes, tekanan darah tinggi, dan beberapa jenis kanker. Jika sudah mengalami satu atau lebih gangguan kesehatan ini, berolahraga akan membantu tubuh mengendalikan berbagai masalah kesehatan lainnya sehingga tubuh merasa lebih baik.

Seberapa jauh latihan aerobik dapat meningkatkan kebugaran tergantung pada seberapa baik tubuh menggunakan oksigen. Manfaat ini tergantung pada kondisi jantung, paru-paru, dan otot. Setiap aktivitas yang membuat jantung berdetak lebih cepat dapat meningkatkan kebugaran. Kebugaran yang diperoleh dari latihan aerobik ini disebut juga 'kardio'.

Kardio adalah singkatan dari latihan kardiovaskular, yaitu setiap latihan yang membuat jantung bekerja lebih keras untuk sementara waktu. Latihan ini termasuk jogging, bersepeda, atau berenang.

Seperti dilansir HealthDay, Kamis (15/3/2012), berikut adalah aktivitas fisik yang dibutuhkan agar jantung tetap sehat.

Lakukan aktivitas aerobik dalam taraf sedang selama minimal 150 menit setiap minggu. Aktivitas ini dapat dilakukan dengan cara apapun yang disuka. Bisa saja dengan:

  1. Berjalan kaki selama 11 menit dua kali sehari secara rutin atau 22 menit sekali setiap hari.
  2. Berjalan-jalan setengah jam 3 hari dalam seminggu dan pada 4 hari sisanya disi dengan 15 menit berjalan kaki.
  3. Berjalan-jalan selama 45 menit setiap hari.

Bisa juga dengan melakukan aktivitas yang lebih berat seperti berlari minimal 75 menit dalam seminggu. Kegiatan ini membuat napas lebih lega dan detak jantung lebih cepat daripada saat beristirahat. Aktivitas ini dapat dilakukan dengan cara apapun yang disuka. Bisa juga dengan:

  1. Berlari selama 25 menit 3 kali seminggu.
  2. Berlari selama 15 menit 5 kali seminggu.

Anak-anak membutuhkan lebih banyak aktivitas. Doronglah agar anak-anak berusia 6 - 17 tahun mau melakukan olahraga dalam taraf sedang hingga berat minimal 1 jam setiap hari.

Salah satu cara untuk mengetahui seberapa keras olahraga yang dilakukan adalah mengukur tingkat detak jantung. Detak jantung yang aktif tidak hanya membantu menjaga kesehatan jantung dan paru-paru, tetapi juga membantu tubuh tetap fit.

Olahraga Praktis bagi Yang Sibuk



Anda tak sempat berolahraga karena sibuk? Barangkali Anda bisa mengikuti jadwal olahraga harian yang dapat dilakukan disela-sela kesibukan Anda berikut ini dan percayalah kesibukan Anda tidak terganggu

SENIN
Bawa pedometer ketika berjalan kaki. seorang profesor fisologi di Amerika mengatakan bahwa melihat angka-angka dapat menjadi insentif kuat untuk memicu orang berjalan menempuh jarak yang lebih jauh dari sebelumnya. Sebuah studi yang diterbitkan di the international journal of obesity menunjukan bahwa berjalan kaki 9.000 atau lebih langkah per hari mengurangi resiko menderiya penyakit jantung, diabetes dan kanker. Tidak perlu pembangunan sarana olahraga atau pembangunan fasilitas olahraga yang mahal.

SELASA
Cobalah untuk berjalan kaki atau naik sepeda ke tempat kerja atau tempat lainnya. Kalau anda naik mobil, parkirlah mobil di tempat yang jauh. kalau naik bis atau kereta, turunlah agak jauh dari tempat pemberhentian. cobalah berjalan sejauh 1 km, kira-kira selama 15 sampai 20 menit. Berjalan dengan kecepatan tiga sampai empat km per jam adalah kecepatanyang diperlukan untuk mendapatkan kesehatan jantung dan urat darah yang dibutuhkan untuk mencegah penyakit jantung. Jika ada tempat olahraga dan belum dilakukan pemeliharaan sarana olahraga atau pemeliharaan fasilitas olahraga tidak masalah.

RABU
Cara lain untuk mengurangi resiko terkena penyakit jantungdanmembakar lebih banyak kalori adalah berjalan - jalan di kantor. Pergilah ke kantin di bawah untuk minum kopi. Gunakan mesin faks yang ada 3 lantai di atas. Daripada mengirim e-mail ke teman kerja Anda,berjalanlah ke kantornya. Gunakan printer yang letaknya paling jauh dari meja Anda.

KAMIS
letakkan beberapa barbel ringan dimeja untuk Anda angkat ketika sedang beristirahat kerja. Cara lain, ikatkan pemberat (misalnya 1 Kg) pada remote control TV. Anda dapat melakukan olah raga kecil-kecilan dengan menggerakan otot tangan ke atas dan ke bawah setiap kali mengganti saluran kira-kira selama 5-10 menit. Studimenunjukan latihan mengangkat dan menahan beban seperti ini mengurangi resiko terkena banyak penyakit, termasuk osteoporosis dan penyakit jantung. Efektif bukan daripada menunggu pemeliharaan sarana olahraga - pemeliharaan fasilitas olahraga.

JUMAT
Manfaatkan waktu menunggu Anda. Berjalan-jalanlah di sekitar gedung kantor pada waktu istirahat atau sekitar ruangan ketik sedang mengantri layanan dokter. Tarik oto-otot tubuh ketika sedang duduk atau berdiri dalam barisan. Tarik perut hingga tulang belakang dan tahan dalam lima hitungan.

SABTU
Daripada melewatkan olahraga rutin, lebih baik memperpendek waktu dan menambah intensitasnya untuk meningkatkan kualitas latihan Anda. Misalnya, Anda bisa mengurangi waktu bersepeda di tempat fitnes, tetapi selingi dengan dua dan tiga kali bersepeda cepat selama satu menit. Efektif daripada di gym/tempat yang membutuhkan pemeliharaan bangunan.

MINGGU 
Sekali-kali rencanakan kencan dengan melakukan kegiatan olahraga bersama. Bersepeda atau bermain tenis bersama bisa membantu menguapkan energi syaraf. Lebih efektif daripada menunggu pembangunan sarana olahraga maupun pemeliharaan sarana olahragakan? Lagipula, berolahraga lebih murah daripada pergi berkencan di restoran atau bioskop kan?

5 Olahraga Paling Unik dan Aneh di Dunia

Olahraga adalah suatu bentuk kegiatan jasmani yang terdapat di dalam permainan, perlombaan dan kegiatan intensif dalam rangka memperoleh Kemenangan.Namun pernahkan Anda melihat olahraga yang aneh yang dilombakan didunia. Berikut inilah uniknya.com akan mencoba merangkum 5 olahraga teraneh didunia:

1.MELEMPAR PONSEL


Melempar ponsel adalah sebuah olahraga internasional yang dimulai di Finlandia tahun 2000. Penilaian dilakukan berdasarkan jarak terjauh dan teknik melemparkannya. Ponsel yang digunakan bisa bermacam-macam, apa saja asal beratnya lebih dari 220 gram. Tapi ada juga yang mensyaratkan model ponsel tertentu.

2.MELEMPAR ORANG CEBOL


Olahraga ini berasal dari Australia di tahun 80-an. Sebuah atraksi dimana para orang cebol yang menggunakan pakaian khusus akan dilempar ke arah suatu matras,pemenang akan ditentukan dari lemparan terjauh yang dilakukan. Olahraga ini kemudian dianggap terlalu ofensif dan melecehkan orang cebol dan sempat dilarang. Pendukung olahraga ini sempat pula memprotes kebijakan larangan itu karena menganggapnya justru menghalangi rezeki orang cebol setempat.

3. MELEMPAR TUNA


Festival yang dikenal dengan nama Tunarama ini, diselenggarakan tiap tahun di Port Lincoln, Australia Selatan.Untuk para peserta akan yang menang akan mendapat grand prize $7.000, para kontestan di harus melepaskan seekor tuna dewasa sejauh jauhnya .Namun ikan tuna yang digunakan di sini adalah ikan tuna yang sudah busuk.

4. PRIA VS KUDA


Olahraga ini berasal dari negara Wales, Inggris Raya. aturannya adalah dengan cara berlari melintasi pedesaan, siapa yang mengalahkan penumpang kuda pertama ialah pemenangnya.

5. KEJUARAAN SUIT


Ternyata suit yang sering kita lakukan yakni batu kertas gunting, juga ada kejuaraannya yang bernama Association of Rock Paper Scissors ( USARPS ). Pertandingan ini telah menjadi Liga sejak tahun 2006.Aturannya pun sama dengan suit yang kita lakukan, Pertandingan dibagi 3 Rounde siapa yang terbanyak memenangkan suit, dia keluar sebagai pemenang.